webnovel

Manusia atau Hantu? Misteri Pintu Bergerak

"Gi, apa perlu ini melibatkan ibuku?" tanya Gia sebelum Xena datang membawa mobil untuk mengantar pulang Zan. Ia masih tak enak ketika memikirkan ibunya harus dilibatkan dalam drama ini.

Gia paham keresahan Zan dan berkata, "Senyaman kamu aja, Zan. Kalo kamu ngerasa kehadiran keluarga kamu baik, yah silahkan aja datangkan mereka nantinya, tapi kalo kamu ngerasa itu gak baik, jangan dipaksakan." Ia sendiri tak bisa memberikan jawaban pasti mengenai itu.

Ini karena Gia sendiri sadar dengan penuh yakin bahwa pernikahan dia dan Zan merupakan pernikahan bohongan. Hanya sebatas di atas kertas saja.

Memang hal demikian salah dan melanggar norma di masyarakat. Tapi mau bagaimana lagi? Semuanya begitu rumit dan susah dicari jalan tengah yang menyenangkan semua pihak.

Zan mengangguk dan mobil pun datang untuk mengantarnya kembali ke kos. "Ya udah, aku pulang dulu, yah!"

"Hu-um." Gia mengangguk.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com