WILIA POV
Hari ini Lim mengajak ku berkunjung ke rumah nya untuk memperkenalkan ku kepada keluarga nya. Ini adalah perkenalan pertamaku dengan keluarga Lim.
Sebagai informasi, Lim tinggal di rumah nya dengan hanya di temani seorang asisten rumah tangga yang lumayan sudah berumur karena kedua orang tua dan saudara angkat nya tinggal di luar negeri. Oleh sebab itu, aku hanya pernah beberapa kali mengobrol dengan orang tua Lim melalui sambungan video call.
Dan hari ini, Lim berniat mempertemukan aku dengan keluarga nya karena kebetulan mereka sudah pulang ke tanah air.
Beberapa tahun di luar negeri mereka habiskan karena ada keperluan bisnis yang berjalan selama bertahun-tahun. Bahkan sejak SMA, Lim sudah tinggal seorang diri namun dibekali fasilitas yang lengkap oleh kedua orang tuanya.
"Gimana? Siap?" Tanya Lim dengan kedua tangan yang sudah berada di atas setir.
"Hmmm... Menurut Lo, penampilan Gue udah cocok belum?" Aku balik bertanya.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com