Tiga empat Siaul yang tersisa memilih untuk melarikan diri ke dalam hutan belantara. Setelah itu, Yras menghampiri tiga orang gadis yang terikat di satu tiang yang sama.
Sosok mengerikan itu kembali ke wujud Felix Hendrawan, ia menyeringai memandangi ketika gadis yang terikat.
Ketiga gadis menggerung-gerung ketakutan, entah apa yang telah terjadi namun yang jelas mereka tidak menginginkan pria itu—atau siapa pun dia, untuk lebih mendekati mereka.
"Kalian makhluk-makhluk lemah yang menyedihkan!" Yras meludah kencang ke bawah. "Kalian tidak pantas menguasai Bumi ini!"
Lalu, sekali tangan pemuda itu bergerak, tubuh ketiga gadis itu terputus tepat di bagian perut mereka hingga isi perut masing-masing berjatuhan seiring semburan darah. Tubuh bagian atas ketiganya mengelinjang hebat sebelum akhirnya hening, dan mati.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com