Hari ke-9, bulan 11, tahun 14 Tianbao, An Lushan, yang merupakan Jiedushi dari Provinsi Fanyang, Pinglu dan Hebei mengerahkan pasukan Dinasti Tang yang ada di bawah kekuasaannya; dia memiliki total 150 ribu prajurit. Dengan menggunakan alasan melindungi negeri ini, dia memulai sebuah pemberontakan di Fanyang.
Pasukan kavaleri elit di bawah komandonya berderap melewati jarak ribuan mil, gemuruh derap mereka mengguncang dunia.
Dinasti Tang sudah lama hidup dalam kedamaian, dan para rakyat sipil tidak pernah melihat perang selama beberapa generasi. Mendengar ada pemberontakan yang terjadi di Fanyang, mereka merasa terkejut. Hebei berada di bawah yurisdiksi An Lushan, sehingga para pemerintah kabupaten di wilayah itu langsung membuka gerbang mereka atau melarikan diri. Para pemberontak dengan cepat mengambil alih Hebei.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com