Tepat nya jam 14.00 mereka berdua, Randy dan Zefanya pergi ke arah mobil mobil yang terbaris di ruangan garasi nya Randy. Astaga dari mobil yang harga nya 100 juta sampai ke 5 miliyar terbaris rata di sana. Bahkan ruangan garasi ini setara dengan ruangan 2 ruang tamu nya. Besar sekali jika di kira kira.
Mungkin bisa di jadikan lahan pertanian. Randy memilih salah satu mobil yang berwarna merah.
"Tunggu. Kamu bisa mengendari nya?" Tanya Zefanya dengan sedikit curiga. Karena dia saja tidak pernah melihat Randy membawa sepeda motor.
"Aku tau teknis tentang mobil. Dan kupikir... Aku bisa mengendalikan nya." Ucap Randy dengan tersenyum ragu-ragu.
Zefa tidak percaya sebenarnya. Cewek itu memakai jaket yang lumayan tebal lalu dia duduk di samping kursi pengemudi dengan tegang sekali. Dia mengenakan sabuk pengaman nya dan merasa sedikit sakit di bagian perut nya.
"Apakah ada reaksi?" Tanya Randy.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com