webnovel

Tu Buyu (1)

Editor: Wave Literature

Life Wheel miliknya semakin berputar sementara darahnya berdesir kencang. Bahkan setelah ribuan tahun, Revolving Crescent Sun Merit Law masihlah sebuah metode yang benar-benar luar biasa. Sebab, itu mampu mengubah energi darah menjadi sebuah pusaran darah yang ganas.

Tepat sesaat setelah mantra dari kata "Noda" mengalir di darah Li Qiye. Maka darahnya seolah menjadi berat, sehingga aliran darah itu seperti menjadi lebih lambat.

Namun, tidak seorangpun yang bisa meremehkan kekuatan magis dari Revolving Crescent Sun Merit Law. Setelah kebenaran misterius dari kata "Taint" terungkap dan mulai membuat aliran darahnya menjadi lambat, Merit Law mulai menjalankan tugas serta menggunakan kekuatan tangguh miliknya untuk mengendalikan Life Wheel, hingga akhirnya mengaum dan menggetarkan dunia.

Aliran darah yang sempat tersendat kemudian menjadi lebih cepat sesaat setelah mendapatkan dorongan dari Life Wheel serta Revolving Crescent Sun Merit Law. Saat ini, aliran darah di dalam tubuh Li Qiye seperti sebuah naga raksasa yang marah, ganas, sekaligus berbahaya.

Darah yang berdesir cepat itu akhirnya benar-benar meledak, lalu menghancurkan meridian-meridian, juga tulang-tulang, serta membakar habis Fate Palace miliknya.

Li Qiye – yang menahan kesakitan luar biasa – akhirnya harus memuntahkan darah. Itu adalah sebuah rasa sakit yang hampir tidak bisa lagi ia kendalikan. Tiba-tiba, terdengar suara tulang yang bergemeretak di tubuhnya. Beberapa detik kemudian, sekujur tubuhnya seolah terasa pecah berkeping-keping seperti pecahan-pecahan beling.

Kekuatan dari kebenaran misterius yang terdapat di kata "Noda" adalah berada di luar imajinasi manusia. Darah itu – di bawah tekanan yang kuat dan dipicu oleh Revolving Crescent Sun Merit Law – adalah sangat mungkin bisa digunakan untuk menghancurkan segalanya.

Tubuh Li Qiye benar-benar terasa sakit; Mortal Physique miliknya tidak bisa menahan kekuatan agung dan memberikan tekanan luar biasa di dalam tubuhnya! Namun, kata "Noda" adalah tidak akan mencoba untuk membunuh Li Qiye. Jika kebenaran misterius dari Physique Scripture tidak sesulit ini, maka itu tidak akan digunakan oleh para Immortal Emperor di masa lampau.

Fate Palace milik Li Qiye juga hancur karena tekanan darah yang kuat, tetapi saat tubuhnya hancur, begitu banyak musik-musik mulai terdengar dari Grand Dao. Tidak terhitung jumlah dari kebenaran misterius yang berada di Fate Palace tubuhnya menjadi hidup; True Fate miliknya mulai menyerap mantera-mantera sajak, sehingga sajak-sajak itu membuat True Fate miliknya disinari oleh Life Energy yang terdapat di sekujur tubuhnya.

Pada saat ini, di bawah pengaruh dari kata "Noda", Spring of Life mulai menyemburkan sebuah Water of Life dalam jumlah besar; itu adalah seperti sebuah tsunami. Cauldron of Life akhirnya juga berhasil menyulut Soul Fire; sehingga Soul Fire itu menyala terang dan mengguncangkan langit serta bumi.

Ribuan daun-daun dari Tree of Life mulai berguguran dengan cantik dan mengarah ke empat penjuru; daun-daun itu menyebarkan Life Energy yang tak terhingga. Setelah itu, Leaves of Life mulai berjatuhan di tanah sedangkan akar-akar dari Tree of Life mulai terhubung dengan bagian terdalam dari Fate Palace milik Li Qiye. Semua akar-akar itu akhirnya mengikat kembali sekujur tubuh Li Qiye. Akar-akar itu kembali menyempurnakan pecahan-pecahan tubuh tersebut.

Selain terhubung dengan langit dan bumi, Pillar of Life juga menggunakan mantera misterius untuk bisa terhubung dengan kata "Noda". Mantera-mantera itu mulai bekerja cepat dengan meminjam kekuatan dari dunia untuk membentuk kembali tubuh Li Qiye, lalu membawanya melintasi Nine Heaven (Sembilan Langit) dan menembus ke Nine Earth (Sembilan Benua).

Pada saat itu, Water of Life, Soul Fire, Leaves of Life, dan mantera-mantera yang ada di Pillar of Life telah dimurnikan oleh kata "Noda"– dimana itu bersirkulasi di dalam darah Li Qiye. Keempatnya berubah menjadi energi Primordial Chaos yang menghancurkan apa saja bahkan tubuh Li Qiye sendiri. [1]

Saat ini, tubuh Li Qiye benar-benar tersiksa dengan darah yang menjadi berat di dalam tubuhnya – dimana itu adalah memiliki berat yang sebanding dengan tekanan dari sepuluh ribu gunung. Sementara itu, energi Primordial Chaos sedang mengelilinginya dan menjadi seperti sebuah aura. Seluruh proses yang dijalani terasa begitu sangat menyakitkan.

Namun, terlepas dari rasa sakit itu, Li Qiye masih juga terus bertahan. Li Qiye menahan semuanya agar darahnya yang memilliki kebenaran misterius dari kata "Noda" dapat memurnikan sekaligus menyusun kembali tubuhnya; karena energi Primordial Chaos telah menyelimuti tubuhnya, maka dari itu tubuhnya yang hancur akhirnya tidak sampai pecah berkeping-keping dan tercecer di tanah.

Darah itu, sekali lagi, telah berhasil merusak tubuh Li Qiye. Dari waktu ke waktu, kebenaran misterius dari kata "Noda" akhirnya menghancurkan tubuh Li Qiye kembali; proses itu adalah seperti sebuah palu raksasa yang dipukulkan berkali-kali. Sementara itu, mantera-mantera dari Water of Life, Leaves of Life, dan Pillar of Life bersatu dan berubah menjadi energi Primordial Chaos – dimana itu bertugas untuk mengumpulkan bagian-bagian tubuh yang rusak, untuk kemudian menyusunnya kembali.

Jka orang lain sampai melihat pemandangan itu, maka mereka akan terkejut dengan kekuatan yang berasal dari Four Symbol yang ada di dalam Fate Palace: Spring of Life, Tree of Life, Cauldron of Life, Pillar of Life.

Selama ribuan tahun, tidak terhitung jumlah Sage yang gagal saat penasaran sekaligus ingin mempelajari tentang kebenaran misterius di balik Four Symbol yang ada di Fate Palace. Itu diyakini bahwa hanya para Immortal Emperor yang mampu memahami segala jenis kebenaran misterius yang tersimpan di balik Four Symbols tersebut.

Namun, saat ini, seorang bocah lelaki berusia tiga belas tahun berhasil untuk berkomunikasi dengan Four Symbol. Dan itu adalah sesuatu yang sulit untuk dibayangkan.

Sejak zaman kuno, faktanya, tidak ada orang lain atau bahkan seorang Immortal Emperor manapun yang lebih memahami perihal Four Symbol yang terdapat di Fate Palace selain daripada Li Qiye sendiri. Ia telah menghabiskan berjuta-juta tahun hanya demi meneliti tentang Physique Scripture. Maka, bagaimana mungkin bisa ada orang lain yang memiliki pemahaman yang menyeluruh seperti yang dirinya sendiri dapatkan?

Proses pemurnian itu berlanjut dan terus menyiksanya dari waktu ke waktu. Li Qiye benar-benar tidak tahu berapa lama proses itu akan berakhir. Ia hanya tahu bahwa rasa sakit itu telah membuat dirinya mati rasa.

Bahkan sejak setelah ia menentukan pilihannya pada Revolving Crescent Sun Merit Law dan Physique Scripture. Namun, hasilnya adalah masih berada di luar dugaan dari seorang Li Qiye sendiri.

Meskipun ia bisa mengkultivasi Physique Scripture tanpa menggunakan Revolving Crescent Sun Merit Law. Tetapi sialnya, di dunia ini, hanya terdapat satu jenis Merit Law yang memiliki kapabilitas untuk menyingkap kebenaran misterius yang terdapat di balik kata "Noda" supaya bisa mengalir ke darahnya.

Karena itu adalah Hell Suppressing Immortal Physique, tidak bisa tidak, ia membutuhkan kekuatan dari Revolving Crescent Sun Merit Law. Sebab, kekuatan itu tidak hanya berhasil menghancurkan tubuhnya secara menyeluruh, tetapi juga bisa menyusunnya kembali untuk kemudian berada di rangking yang lebih tinggi.

Sebuah waktu yang tidak diketahui jumlahnya telah berlalu; Li Qiye mulai merasakan tubuhnya menjadi gatal. Tubuh yang disusun kembali itu telah selesai, pecahan-pecahan tubuhnya juga mulai tersusun dan terhubung kembali. Segala rasa sakit yang ada di tubuhnya berangsur-angsur mulai menghilang ketika ia membuka matanya, seolah tubuh itu tanpa terkena luka sedikitpun. Itu adalah hal yang sulit dipercaya perihal tubuh Li Qiye yang tadinya hancur berkeping-keping, untuk kemudian menjadi utuh dan tanpa sedikitpun luka yang tertinggal. Maka, itu adalah sesuatu yang sulit dibayangkan sekaligus berada di luar imajinasi manusia.

Terdapat sebuah keuntungan dan kelemahan dari aneka ragam metode Physique; setiap metode menghasilkan formasi Physique yang berbeda-beda pula. Tetapi di dunia ini, tidak ada satupun metode Physique yang memiliki kesempurnaan seperti Physique Scripture. Sebab, seluruh prosesnya adalah menghancurkan sebuah tubuh untuk kemudian menyatukannya kembali. Dan yang paling menguntungkan adalah tidak terdapat luka apapun selama proses itu selesai.

Ketika Li Qiye berdiri dan mengambil sebuah langkah, tanah yang ia pijak tiba-tiba bergetar. Ia tidak sedang mengaktifkan energi darahnya, atau sedang melatih Merit Law miliknya; sebab itu hanyalah murni gerakan tubuhnya sendiri. Maka, pengaruh yang didapatkan dari Hell Suppressing Immortal Physique dari kebenaran misterius yang tersimpan di balik kata "Noda" adalah benar-benar sesuatu yang mengerikan.

Ketika seorang kultivator mempelajari kata "Noda" sampai ke pemahaman agung, maka terdapat dua jenis Immortal Physique yang muncul. Itu adalah Hell Suppressing Immortal Physique dan Sky Destroyer Immortal Physique.

Meskipun keduanya berasal dari kata yang sama yakni "Noda, namun kedua Immortal Physique itu adalah benar-benar berbeda.

Hell Suppressing Immortal Physique membuat tubuh seorang kultivator menjadi sama beratnya dengan sebuah gunung. Saat seorang kultivator telah mencapai pemahaman puncak dari jenis Physique ini, maka itu bisa dikatakan bahwa seorang kultivator itu mampu menghancurkan segalanya hanya dengan menggunakan kekuatan tubuhnya – bahkan termasuk galaksi itu sendiri.

Terdapat sebuah penjelasan: Hell Suppressing Immortal Physique adalah tentang sesuatu yang berat; sehingga jika seseorang memiliki jenis Physique tersebut, maka mereka akan mampu menggunakan pijakan kakinya untuk menginjak para Immortal dan Demon hingga mati. Dari penjelasan tersebut, seseorang hanya bisa membayangkan bahwa betapa kuatnya seorang kultivator yang memiliki Hell Suppressing Immortal Physique.

Dan Sky Destroyer Immortal Physique akan mengubah tubuh seseorang menjadi tangguh dan memiliki kekuatan yang tak terbatas. Ketika Physique itu berhasil diselesaikan, maka seorang kultivator bisa merobek sebuah dunia hanya dengan menggunakan tangan kosong sekaligus juga bertarung dengan seekor naga asli; itu adalah sesuatu yang sangat mudah untuk dilakukan.

Li Qiye telah berhasil menuju puncak kultivasi dengan menggunakan metode yang menyiksa dirinya sendiri dalam kurun waktu satu bulan. Dengan Revolving Crescent Sun Merit Law yang berotasi tanpa henti, Li Qiye telah berhasil menembus dua tingkatan kecil hanya dalam kurun waktu satu bulan. Dua tingkatan terakhir – Essence Development dan Earth Extension – keduanya tidak benar-benar menantang bagi Li Qiye.

Ketika ia ingin menembus tingkatan Essence Development, Merit Law yang dipilih mulai membuat Life Wheel berputar kembali. Energi darahnya yang berat itu mulai mengeluarkan erangan keras dan berubah menjadi sebuah pusaran raksasa – dimana pusaran itu mulai menyerap darah naik dan turun.

Pusaran yang bergabung dengan Revolving Crescent Sun Merit Law dan Kun Peng's Six Variants akhirnya segera menyerap energi spirit dunia. Kun Peng yang berada di dalam Fate Palace miliknya adalah makhluk hidup yang paling besar. Monster itu membuka mulutnya dan menyedot energi spirit dari langit seperti tidak ada habisnya.

Dalam satu kedipan mata, Li Qiye hampir menyerap semua energi spirit yang berada di puncak lamanya. Untungnya, tidak ada orang lain di sekitar tempat itu. Sebab, itu akan mampu membuat sesiapa menjadi tercengang.

Energi spirit yang berasal dari dunia mulai bergerak ke dalam True Fate miliknya yang telah dimurnikan. Maka semakin banyak energi spirit yang di simpan di sana, semakin kuat pula True Fate miliknya. Dan semakin kuat sebuah True Fate, maka semakin kuat pula pondasi dari Dao. Untuk kemudian bila Dao menjadi kuat, maka level seorang kultivator juga bertambah.

Setelah True Fate mendapatkan asupan energi spirit yang cukup, itu akan memancarkan sebuah aura akan memiliki kekuatan yang cukup untuk menyibak kabut yang menutupi empat lautan. Pada saat ini, True Fate ingin menghancurkan sendiri batasan-batasannya, untuk kemudian mengubah wilayah yang luas itu menjadi kekuasaannya sendiri. Proses ini disebut sebagai Earth's Extension.

Nan Huairen benar-benar terkejut saat melihat Li Qiye hanya membutuhkan satu bulan lamanya untuk berhasil menembus dua tingkatan Essence Development dan Earth's Extension.

"Hanya satu bulan dan berhasil mencapai tingkatan Physique Accumulation, senior benar-benar gila!"

Nan Huairen merasa iri dengan apa yang ia lihat; sebab kecepatan itu tidak bisa dibandingkan dengan para jenius manapun.

Tentu saja, Nan Huairen tidak tahu bahwa jika Li Qiye tidak mengkultivasi Hell Suppressing Immortal Physique dan tidak memiliki Revolving Crescent Sun Merit Law untuk membuat aliran darahnya berubah menjadi berukuran sepuluh ribu pon, maka ia tidak akan mendapatkan hasil yang memuaskan seperti itu.

[1] kata "Noda" adalah sama dan/atau terhubung dengan Kekacauan Purba (Primordial Chaos)