webnovel

Meluluhlantakkan Khayalan

Editor: EndlessFantasy Translation

"Kalau kau berani bicara kurang ajar tentang guru, aku tidak akan baik padamu!"

Berkali-kali, Ye Yuan memang merendahkan Li Daohang. Ternyata hal ini membuat kesabaran Penguasa Bintang habis. Hanya saja, Ye Yuan sepertinya memang tidak peduli. 

"Bagaimana Li Daohang, anak itu, mengajarimu? Apakah kau ini tidak tahu caranya menghargai dan menghormati gurumu?" kata Ye Yuan dengan santainya.

Penguasa Bintang menjawab, "Tentu saja aku menghormati guru-guruku! Tapi apa hubungannya denganmu?" 

"Meski aku memang tidak menerima Li Daohang menjadi muridku, dia tetap mengikuti selama hampir seratus tahun. Bisa dikatakan aku juga termasuk gurunya. Kalau tindakanmu terhadapku ini tidak bisa dikatakan bahwa kau ini tidak menghormati gurumu lantas baiknyA disebut apa?" 

"Ini..."

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com