Hari Minggu pun tiba.
Sejak hari Jum'at lalu, Ghea memang belum bertemu dengan Elmira. Gadis itu juga tidak ikut ke rumah Elmira di hari Jum'at lalu. Lebih tepatnya memang ogah dan tidak sudi. Padahal Gilang juga sudah meminta maaf dan terus membujuk Ghea.
Ghea hanya tidak bisa membayangkan bagaimana nanti ia mungkin akan stau rumah dengan Elmira. Dengan Elmira yang bergelar sebagai kakak iparnya.
Oh! Sangat membuat Ghea terguncang sekali. Ia benar-benar tidak pernah membayangkan hal ini terjadi.
Padahal Ghea sudah sempat senang membayangkan Nea yang akan menjadi kakak iparnya. Tapi ternyata takdir berkata lain. Bukan Nea yang menjadi kakak iparnya, melainkan sahabat baiknya sendiri. Benar-benar sebuha plot twist dari takdir.
Dan hari ini, Ghea meminta anggota temannya berkumpul di villa milik Fandi. Villa tempat terjadinya malam panas antara Gilang dan Elmira. Dan Ghea belum tahu kebenaran itu.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com