Qin Muchen berkata dalam hati, 'Gu Shinian… menyebabkan kebakaran?'
Saat bibi Zhang baru saja hendak memberikan barang yang dititipkan oleh Gu Shinian kepada Qin Muchen, Qin Muchen yang baru mematikan telepon itu langsung berjalan keluar dengan panik tanpa mengatakan apapun.
Ia terlihat sangat panik seolah jika ia terlambat maka ia akan kehilangan sesuatu.
...
Di luar rumah sakit sudah terlihat asap yang mengepul sangat tinggi.
Qin Muchen tidak memperdulikan semua orang yang berusaha menghentikannya. Ia berlari masuk dan tanpa memperdulikan apapun langsung berlari ke sumber api.
Saat ia membuka pintu kamar rawat inap, dia hanya melihat Qiao Yuhuan yang terduduk di atas lantai rumah sakit dan memegang pahanya dengan wajah kesakitan.
Qin Muchen mengerutkan keningnya, 'Tembakan?'
Qin Muchen melihat api di dalam ruangan itu dan ia menjadi semakin panik karena ia tidak dapat menemukan Gu Shinian.
"Dimana Gu Shinian?"
Support your favorite authors and translators in webnovel.com