webnovel

Catatan Cerita

Sheren Queena memiliki mimpi yang manis. Gadis cantik itu menyukai musik, dan mimpinya adalah orang-orang bisa mendengarkan musiknya. Sesederhana itu. Namun rupanya, jalan yang dia tempuh teramat sangat terjal.

ranyraissapalupi · Teen
Not enough ratings
297 Chs

Catatan 149: Tanda Tangan Kontrak

Kehebohan terjadi di kelas Sheren pagi ini. Para mahasiswi teman sekelas Sheren tengah berbincang-bincang sambil melihat ponsel mereka. Sheren yang baru saja datang ke kelas terkejut dengan atensi yang tiba-tiba dia terima pagi ini. "Ada apa?"

"She, bagaimana ceritanya kamu bisa tampil bersama JK Studio?!" jerit Eun Jung kagum.

Dahi Sheren berkerut ketika mendengar jeritan Eun Jung. "Tampil bersama JK Studio? Apa yang kamu bicarakan?"

"Ini lihat! Pemotretan untuk katalog terbaru JK Studio sudah dirilis di seluruh sosial media dan website mereka." Eun Jung menyodorkan ponselnya yang menampilkan halaman sosial media JK Studio yang baru saja mengunggah foto Sheren.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com