Wu Ting dengan terpaksa menelan kata-kata umpatan yang keluar dari mulutnya.
Ia mengambil nafas dalam-dalam, menenangkan suasana hatinya yang kesal dan berkata, "Kamu tidak terlihat seperti ingin mengumumkan hubunganmu, kamu juga tidak mengatakan ini, kamu tidak mengatakan itu, kamu menyembunyikannya cukup dalam. Karena kamu tidak akan mengakui siapa wanita itu, kenapa kamu tiba-tiba memposting seperti itu di Weibo?"
Ekspresi Jiang Xingyi sedikit melunak ketika memikirkan Jiang Yu, "Untuk mengungkapkan rasa terima kasihku, aku harap dia akan melihatnya."
Atau mungkin adik perempuannya itu tidak akan peduli tentang hal-hal seperti itu.
Tapi, dalam hati Jiang Xingyi, meskipun dia sudah mengungkapkan rasa terima kasihnya secara lisan, sebenarnya ia masih ingin mengucapkan terima kasih pada adiknya lagi di depan lebih banyak orang.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com