Xia Wanan menahan keinginan untuk mencekik Qin Shujian. Dia pun langsung menutup aplikasi pesan teks di ponselnya dengan perasaan muak.
Tapi tiga detik kemudian, Xia Wanan membuka aplikasi pesan teks lagi dan mengetik pesan cepat-cepat sambil menghentakkan jari untuk membalas Qin Shujian. 'Jangan bercanda saat di pantai, karena bisa tsunami [emoticon tertawa].'
Qin Shujian mungkin sedang tidak memegang ponselnya lagi, karena pesannya tidak kunjung dibalas. Kemudian Xia Wanan membuka WeChat.
Song Youman telah mengirimi Xia Wanan dua pesan WeChat 40 menit yang lalu. Seperti pesan yang dikirimkan Qin Shujian, pada pesan pertama, Song Youman juga mengirim sebuah foto. Foto itu adalah foto Han Jingnian sedang berada di dalam mobil, menunggu lampu merah di jalan raya. Pesan kedua adalah tulisan yang berisi, 'An An, kau pasti tidak percaya kalau sekarang aku secara tidak sengaja melihat mobil pria tampan yang kejam!'
Support your favorite authors and translators in webnovel.com