webnovel

Bini Gue Mantan Preman

Beberapa hal yang diketahui dari seorang Pelita: Tomboy,  hobi main oli daripada disuruh ke salon, memiliki hobi yang Menantang maut, jago berkelahi , Penolong, setia kawan, cantik dan manis. Terpaksa dititipkan pada Jason, ayah dari Kevin Revano dikarenakan orang tuanya harus menjalankan tugas sebagai  atase di kedutaan Indonesia untuk Perancis. Jason yang juga seorang pengusaha memiliki kesibukan yang luar biasa, terlanjur mengiyakan pada sahabatnya untuk menjaga Pelita akhirnya Jason menitipkan Pelita pada Kevin tentu saja dengan imbalan. Kevin yang berpikir kalau Pelita adalah perempuan manis seperti anak perempuan pada umumnya, ternyata pelita  banyak memberikan  kejutan yang luar biasa yang tidak terbayangkan  oleh Kevin sebelumnya.  Sampai pada Akhirnya pelita harus menelan kecewa karena Kevin membawa kerumah dan mengenalkan seorang perempuan sebagai kekasihnya. Akan kah Kevin menyadari perasaan Pelita atau Pelita memilih pergi dari kehidupan Kevin  

rachma_akbari · Urban
Not enough ratings
256 Chs

Keberuntungan 3 Bersaudara

Pagi itu Kevin siap-siap untuk berangkat ke kantor, cuaca cukup cerah secara hati Kevin Yang sepertinya sudah mulai membaik, tidak terlalu terbawa dengan masalah yang ada di perusahaan milik keluarganya.

Sepertinya treatment Pelita berhasil untuk dirinya

"Aku berangkat dulu ya,"  Katanya sambil mengecup kening  Pelita ketika mereka  sudah selesai sarapan.

"Hati-hati dijalan. Jangan lupa makan siang," kata Pelita sambil mengantar Kevin halaman depan rumahnya.

"Siap. Oh ya kamu jadi pergi ketemu dengan Dharma dan teman-teman? tanya Kevin ketika semalam Pelita meminta izin untuk pergi bertemu dengan teman-teman sma-nya dulu.

"Jadi, kami sepakat akan di tempat biasa kami bertemu ketika masih SMA dulu," kata Pelita pada suaminya.

"Ya sudah kalau gitu, hati-hatilah di jalan," Pelita menganggukan kepalanya lalu ia mencium tangan Kevin sementara Kevin memeluk dan mengecup ujung kepalanya.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com