Seiichiro tidak ingin kehilangan Rinata lagi kali ini. Dengan segenap tenaga yang masih tersisa, Sei paksakan kakinya untuk terus berlari cepat. Karena tidak memperhatikan langkahnya, Sei malah terjatuh. Namun, Sei tidak ingin kalah di sini.
Sudah terlalu lama Sei menunggu untuk bertemu Rinata kembali. Mungkin saat ini adalah kesempatan yang diberikan oleh Tuhan kepadanya. Sei dipenjara selama 15 tahun. Lalu, Sei melakukan pengasinga selama 3 tahun. Jadi, terhitung sudah 18 tahun sejak kejadian di pelabuhan malam itu. Kejadian tentang pengkhianatan dari orang terkasih.
Dengan segenap tenaga, Sei bangun kembali dan Rinata telah berjalan menjauh.
Sei terus mengejar di sela-sela orang-orang yang berlalu lalang. Dia mencari sosok Rinata. Sei seolah mengulangi apa yang pernah Rinata lakukan dulu saat mengejar Sei, ketika Rinata memohon kepada Sei untuk tetap tinggal di sisinya. Tapi, Sei menolak karena lebih memilih pekerjaannya, yang dipindah tugaskan ke luar kota.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com