webnovel

Angel Who Don't Have Wings

Kesalahan terbesarku yaitu jatuh cinta terhadap roh yang sedang aku giring menuju gerbang pengadilan. sehingga aku di hukum dengan diasingkan kebumi dan juga sayapku di penggal serta dipajang di sebuah patung dilingkungan tempat tinggal para malaikat. Kejadian demi kejadian aku lalui dibumi tanpa keberdayaanku menghadapinya, tetapi aku yakin pertolongan akan selalu ada bagi yang memerlukannya, saat aku merasakan hanya penderitaan muncul seseorang yang membuatku menjadi lebih semangat dan fokusku ke depan untuk menjaganya, begitu juga dengan teman dan keluargaku dibumi.

Omnihara · Fantasy
Not enough ratings
382 Chs

Bab 76 Vol.3: Kembali

Setelah mereka sampai di rumah Hayami, Justin dan Vera segera mengetuk pintu dan sesekali menekan bel rumah. Sesaat kemudian pintu rumah tersebut terbuka dengan sendirinya.

"Ma...." Ucapan Vera terhenti ketika melihat tidak ada seorangpun di balik pintu tersebut.

"P-pu.." Vera langsung memegang tangan Justin dengan erat.

"Astaga, ini pasti ulahnya lagi. Sudah kamu jangan takut ya." Justin mendekati Vera lalu merangkulnya.

"Ulah siapa ? Ada apa ?" Vera langsung menatap Justin dengan cepat.

"Sebentar ya." Justin terus merangkul sang istri.

"Sudah keluar aja, ini aku Justin. Kemana mama sama Asley ?" Tanya Justin sambil mengetuk pintu dua kali.

"Yaah gak seru, aku kira siapa taunya lu lagi." Ujar Jeni yang merupakan arwah yang sering di ajak Asley bercerita. Ia melayang di depan Justin dan Vera.

"Vera jangan takut, namanya Jeni, dia arwah yang biasa bersama Asley. Dia gak akan ganggu." Ujar Justin sambil mengelus kepala Vera.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com