BANYU
Malam ini mereka sudah kembali lagi ke rumah mereka. Menghebohkan seisi rumah yang sudah lama menunggu mereka. Para asisten rumah tangga yang hanya membersihkan rumah tanpa ada majikan yang memerintah mereka.
"Ibu, aku kira kita ga bisa ketemu lagi." Ucap Mbak Nunuk sedih.
"Tenang Mbak, sepertinya tuan Banyu tidak mau mencari Nyonya Banyu yang baru." Goda Garin.
Semua tergelak bersama. Kembali merasakan hangatnya suasana rumah seperti saat pertama kali bekerja. Nunuk ingat betul kelembutan Garin saat menyapa dan mengarahkan mereka saat mengerjakan pekerjaan rumah ketika baru memulai berkerja. Majikan yang terbilang sangat muda bahkan umurnya saja lebih muda darinya, namun bisa mengayomi mereka seperti partner bekerja.
"Bu Garin, Pak Banyu silakan." Mereka menerima air minum dari asisten rumah tangganya. Hari harinya memang sangat melelahkan.
"Terimakasih Mbak!" Ucap mereka berasamaan.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com