"Tidak, Sayang. Kamu tidak akan mengerti jika aku jelaskan. Sudah lah, ayo kita masuk!"
Aisyah menarik tangan Attar untuk masuk ke dalam rumah. Sementara itu, Jaka hanya diam saja duduk di kursi.
"Ini pasti ada yang sengaja Aisyah tidak katakan sama aku. Aku harus cari tahu, apa penyebab Mayang marah dan pergi. Jika tidak, mana mungkin dia pergi begitu saja!" Ucap Attar lirih.
Sementara itu, Aisyah tidak tahu harus berbuat apa lagi. Dia merasa selalu saja ada masalah dalam hidupnya. Namun kali ini dia tidak mau mengatakan pada Attar tentang apa yang sebenarnya sudah terjadi padanya barusan. Padahal hanya sebuah kesalahpahaman.
***
"Mungkin aku yang terlalu baik sudah memberi kesempatan untuk mereka. Nyatanya, Aisyah sudah mengambil kesempatan itu. Mungkin dia ingin balas dendam sama aku."
Support your favorite authors and translators in webnovel.com