webnovel

Adisi

Dalam istilah Kimia reaksi Adisi adalah reaksi pemutusan ikatan rangkap. (Pengubah ikatan rangkap menjadi ikatan kovalen/tunggal) Dimana di cerita ini harus bisa memilih satu dari dua orang. Karena, Tidak ada dua wanita dalam satu hati seperti halnya tidak ada dua Tuhan dalam satu kehidupan. Tak kalah menarik dari percintaan dan juga persahabatan. Tentang kekeluargaan yang begitu harmonis dalam setiap memecahkan masalah. Dari sini kalian juga akan belajar langkah apa saja yang harus kamu ambil ketika mendapatkan sebuah masalah yang kecil maupun masalah yang besar.

Ervantr · Realistic
Not enough ratings
354 Chs

Konflik Internal

"Liat ke bawah." Aku melangkah menuruni tangga, melihat Darren yang sedang berdiri di ruang tamu sambil memegang handphone yang ia letakan di telinganya.

Dia menuntup telfonnya dan berjalan ke arahku yang masih berdiri di tangga. Darren berdiri berjarak satu anak tangga dengan ku.

"Mana koper lu?" Tanya Darren. Aku menunjuk ke lantai atas. Darren segera naik ke atas dan membawa koper pink milikku turun tangga.

Aku tidak bisa membantunya, aku juga tidak tahu harus membantunya bagaimana. Aku hanya diam melihat Darren membawa koper ku sampai di depan pintu rumah.

"Makasih ya." Aku melihat Darren sambil tersenyum, dia juga membalas senyum lalu menarik koper ku masuk ke dalam bagasi mobil.

"Sudah siap semua?" Tanya Darren. Aku mengangguk.

"Eh tunggu, bu.. Bu Sri." Aku memanggil bu Sri, pembantu rumahku.

Tidak lama bu Sri sudah datang "Bu, selama saya gak di rumah, tolong rawat tunas mawar yang ada di taman belakang ya." Bu Sri mengangguk mengerti.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com