"Baik nyonya," ujar pelayan itu lalu menyiapkan semuanya untuk majikannya. Sedangkan Azura mengulum senyum hambar lalu menggelengkan kepalanya kelakuan Edgar sampai harus menyewa para perias mahal.
Setelah itu ia harus membersihkan badannya, meminta para pelayan untuk keluar dulu. Kamarnya memang besar dan bisa saja Azura berganti baju di tempat ganti yang sudah di sediakan. Hanya saja agak risih karena belum terbiasa dengan keadaan menjadi orang kaya apalagi dijadikan seperti Ratu.
Merebahkan tubuhnya di atas ranjang karena kelelahan membuatnya memejamkan mata dan terlelap. Azura pulang sekolah langsung latihan dance pasti sangat lelah sekali. Masih dengan memakai bathrobe nya tidak ada pakaian dalam pula, Azura membiarkannya.
Ceklek suara pintu terbuka.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者