webnovel

You're The One, Indeed!

***

Sambil menikmati menu makanan ke tiga malam ini, kwetiau sapi sepiring berdua karena takut tak habis, Arkhano dan Aletta melihat foto yang mereka ambil di photobox sebelum datang ke kedai kwetiau yang ramai ini.

"Worth it, bagus sekali fotonya," puji Aletta mengamati enam bagian foto yang sudah dipotong sesuai kotak.

"Bagi dua, Le. Yang bagus. Mau ku simpan di dompet," ujar Arkhano mencuri-curi pandang sekalian menyuap kwetiau. Entah mengapa, perut pria itu berubah jadi karung sekarang. Dia menyuapi kwetiau pada Aletta dan gadis itu melahapnya tanpa sadar karena terlalu fokus pada foto.

"Ini, dan ... ini," ujar Aletta memberikan dua foto yang menurutnya bagus untuk Arkhano. Dia menoleh sambil mengunyah. "Satu lagi, ya? Biar adil, kamu tiga, aku tiga," tambahnya.

"Ya sudah. Tadi ada foto yang konyol, kan? Itu un--"

"Enak saja. Untukku, lah," sela Aletta mendengus kecil dengan bangga. Dia bahkan mengamankan foto konyol itu lebih dahulu daripada foto-foto yang lain.

鎖定章節

在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者

下一章