Kaisar menatap ke arah si kembar yang tengah duduk tenang di hadapannya. Mereka tidak tau apa yang sebenarnya di inginkan Kaisar saat ini, bahkan sejak tadi Kaisar masih saja diam dan hanya menatap mereka penuh dengan senyuman aneh.
Pagi tadi setelah sarapan, tiba-tiba saja Kepala Pelayan Istana utama datang yang di suruh oleh Kaisar untuk membawa mereka ke hadapan Kaisar secepatnya. Jelas mereka terkejut saat itu tapi setelahnya mereka hanya pasrah mengikuti langkah suruhan Kaisar.
Bahkan mereka di suruh membawa Sean dan inilah yang terjadi saat ini, dimana si kembar yang menatap penuh penasaran pada Kaisar. Bahkan Sean hanya diam tidak bisa mengatakan apa pun pada si kembar, dia tertekan dengan tatapan sang Kaisar.
Sepertinya ini bukan hal yang besar tapi kenapa mereka harus di panggil dengan cepat. Rimonda menghela nafas menatap Kaisar dengan tatapan malas "apakah anda tidak ada niatan untuk bicara sekarang Yang Mulia.."
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者