Rumah Sakit bersalin Pyongyang.
Dae Hyun baru saja mengehentikan mobilnya di parkiran di salah satu rumah sakit bersalin yang ada di Seoul. Mereka datang kesana setelah mendapat rekomendasi Dokter Kang. Menurut Dokter Kang di rumah sakit itu ada dokter kandungan yang berjenis kelamin wanita. Itu sebabnya Dae Hyun setuju untuk datang ke sana.
Mereka sampai di rumah sakit itu setelah melakukan perjalanan selama satu jam. Padahal jarak tempuh dari Villa Pyeongchang-dong ke sana tidaklah terlalu jauh. Itu karena Dae Hyun mengemudikan mobilnya dengan sangat lambat seperti orang bersepeda.
Hampir sepanjang jalan Soo Yin menggerutu karena sudah tidak sabar ingin segera sampai. Terlalu lama berada di dalam mobil membuatnya merasa bosan.
"Rumah Sakit Bersalin?" gumam Soo Yin sembari membaca nama rumah sakit yang terpampang jelas di depan sebuah gedung bertingkat.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者