Bulan sabit menggantung di langit, angin malam yang menghembuskan aroma bunga mengenai wajah Su Wan. Ia terkejut dan semakin menenggelamkan dirinya di dalam air panas, Jiang Xuecheng melihat rambut Su Wan yang berada di bahunya, tiba-tiba merasa cemburu pada beberapa rambut itu karena berada di sana dengan begitu nyaman. Ia pun bertanya, "Wan Wan, apa kamu kedinginan?"
Jiang Xuecheng berkata sambil menahan lengan Su Wan, suaranya terdengar kekanakan, namun tindakannya sedikit mendominasi. Su Wan mengernyitkan keningnya, ia merasa tubuh keduanya semakin dekat dan hatinya pun merasa aneh. Ia pun berpikir mengapa setelah Jiang Xuecheng menderita skizofrenia, pada malam hari ia berubah menjadi anak kecil dan laki-laki itu pun menempel padanya…
Su Wan merasa dirinya benar-benar berubah menjadi ibu dari seorang anak kecil. Ia pun tampak serius dan berkata, "Lepaskan aku, aku tidak kedinginan. Aku akan kembali jadi mandilah sendiri."
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者