Bo Jingchuan tidak menyangkal dan suara rendahnya terdengar dari mulutnya, "Iya."
Pintu kantor itu tertutup secara otomatis dan Shen Fanxing masih berdiri terdiam di depan pintu. Bo Jingchuan sedikit mengangkat sudut bibirnya, ia mendongak menatap wanita itu, lalu berkata, "Mengapa kamu datang ke sini?"
Shen Fanxing mengulum bibirnya dan berkata, "Asisten hebatmu itu menekankan kepadaku kalau malam ini kamu akan lembur dan tidak akan makan malam. Ia juga berkata kalau jarak dari apartemenku ke perusahaanmu hanya sepuluh menit dengan berjalan kaki."
Tatapan Bo Jingchuan jatuh pada kotak makan portabel yang ada dibawa Shen Fanxing. Mata hitamnya sedikit demi sedikit bersinar melihatnya. Shen Fanxing termenung beberapa saat dan pada akhirnya tetap masuk ke kantornya sambil membawa kotak makannya. Ia kemudian meletakkan di atas meja santai yang ada di kantor tersebut.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者