Air hujan yang dingin tetap tidak dapat mematikan api yang membara di dalam hati Gu Qingqing.
Ia sudah tidak memiliki keluarga dan teman lagi. Ayah yang paling menyayanginya sudah meninggal, sedangkan ibu dan kakaknya hanya memikirkan bagaimana cara memanfaatkannya. Walaupun hubungannya dengan Li Youyou sangat baik, namun Li Youyou juga sangat sibuk, ia juga tidak ingin mengganggu Li Youyou dengan masalahnya.
Jika tidak dapat mendapatkannya, maka hanya bisa melepaskannya. Gu Qingqing bahkan tidak mengetahui apa makna keberadaan Leng Sicheng baginya.
Apakah pria itu mencintainya? Sepertinya tidak. Baik dari sisi perbandingan perlindungan terhadap Xu Zipei dan dirinya, ataupun ketika menghadapi keluarganya, sepertinya Leng Sicheng dan ia berbeda dengan suami istri biasanya, di mana kedua keluarga yang menyatu, menganggap satu sama lain sebagai cinta satu-satunya.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者