webnovel

Party (bagian2)

"selesai sudah"

" benarkah?! apa benar-benar selesai?"

" yup"

dikamar Lily, Hinazuki baru saja menyelesaikan pengobatan Lily. kabar yg beredar mengenai Hinazuki memang tak salah. hanya dalam waktu sehari, Lily sudah benar-benar sembuh seutuhnya.

" jadi Lily, hari itu kau juga bertemu Shiro kan?" tanya Hinazuki

" ya, sewaktu dia hendak pergi, kami sempat bertemu " jawabnya.

" apa dia sendirian?"

" tidak, dia bersama dua orang gadis" jawab Lily lagi. mendengar itu, Hinazuki sedikit terkejut.

" dua orang gadis? tapi Shiro bukan tipe orang yg mudah dekat dengan perempuan" gumam Hinazuki.

" sepertinya...mereka berdua sudah diselamatkan olehnya. mereka kelihatan sangat berhutang Budi padanya" lanjut Lily. lagi-lagi Hinazuki terkejut.

" Shiro.... menolong mereka?" ucap Hinazuki lagi " kalau tidak salah Shiro hanya memiliki satu buah skill assist, levelnya juga rendah...apa kau pernah melihat dia bertarung, Lily?"

" ah, kalau itu hanya Ray yg tahu...hanya dia yg pernah melihatnya bertarung" jawab Lily " tapi kalau dilihat-lihat, sepertinya ia cukup kuat "

" begitu ya..." Hinazuki tersenyum tipis " sepertinya ia sudah banyak berubah ya... hebat sekali, Shiro.."

" memangnya seperti apa Shiro yg kau tahu itu, Hinazuki?" tanya Lily penasaran. Hinazuki tersenyum.

" Shiro itu...dia orang yg sedikit lugu. jika dalam kemampuan akademik, dia jauh dibawah kami, teman sekelasnya. tapi yg kutahu, dia itu anak yg rajin dan juga pintar. ia selalu ingin berguna bagi teman-temanya. saat terakhir sebelum kami berpisah pun, dia berkorban demi menyelamatkan kami. walau ia tahu kalau dia itu lemah, tapi dia tetap berusaha. waktu itu Shiro hanya punya satu skill assist, skill untuk mengubah bentuk benda sesuka hatinya, Modeling. levelnya juga rendah, karena itu ia selalu diremehkan. tapi ia tetap bersikeras untuk menolong kami, sebagai teman. karena sifatnya itu lah, aku jadi menyukainya" jelas Hinazuki panjang lebar.

" hmmm.. kau barusan mengakui kalau kau menyukainya, Hinazuki" ucap Lily tersenyum.

" ya, tak masalah. lagipula kau sudah tahu kan?"

" banar juga sih..."

suara ketukan pintu terdengar dari pintu depan. Hinazuki pun segera membuka pintu. ternyata itu rombongan Ray. mereka sudah kembali. dan juga...

" kami pulang " ucap Nina.

" k-kau, E-Elf?! " tanya Hinazuki

" hey, kenapa terkejut begitu? belum pernah melihat Elf ?" tanya Nina.

" b-bukan, maksudku...bagaimana bisa ada Elf disini?" tanyanya lagi.

" ini rumah kami"

" rumah...kami?"

mendengar ada keributan, Lily pun segera keluar kamar dan menghampiri mereka. ia sedikit terkejut melihat Nina dan yg lain sudah datang.

" ah, Nina. kalian sudah kembali ya.." sapa Lily

" oh, Lily..kau sudah baikan ya?" Nina menyapa balik.

" ya, Hinazuki yg sudah menyembuhkan ku" jawab Lily. " oh ya, bagaimana dengan Ray?"

" tenang saja, kau sudah memberinya pelajaran" jawab Nina tersenyum licik.

" eh? a-apa maksudmu Nina? apa kau menyakitinya?" tanya Lily cemas.

" tidak kok, aku baik-baik saja" tiba-tiba Ray muncul menghampiri mereka, dia selalu saja muncul secara tiba-tiba. " Lily, maaf untuk yg tadi"

" r-ray...y-yang itu...itu hanya kecelakaan kan? aku tak marah kok" jawab Lily malu, mukanya mulai merona

" tidak...maksudku.."

" tidak perlu ribut begitu" sambung Azura. " ayo makan malam. Akira sudah menyiapkan makanannya tuh "

" baiklah, Lily ayo" ajak Ray.

" y-ya...baik"

" ah, k-kalau begitu aku pergi dulu" ucap Hinazuki hendak pergi. cepat-cepat Nina menghadang dan menarik tangannya.

" tak usah buru-buru. kau sudah menolong Lily. karena itu ikutlah makan dengan kami " ajak Nina.

" Hinazuki, ayo makan" ajak Akira. Hinazuki tersenyum, ia tak bisa menolaknya.

" baiklah, aku ikut. terimakasih"

" tak perlu sungkan-sungkan, anggap saja rumah sendiri" ucap Akira tersenyum.

mereka pun memulai makan malam bersama mereka. sambil makan, mereka juga saling bercerita tentang pengalaman mereka masing-masing. dan tentu saja, lagi-lagi Nina yg menguasai sebagian besar waktu cerita itu. ia sudah seperti buku dongeng berjalan yg siapa menceritakan semua cerita yg ada didalamnya. Hinazuki juga menceritakan kalau dia, Shiro dan semua teman-teman dari pasukan khusus itu berasal dari tempat yg sama, sebuah negara di dunia lain bernama Jepang.

" hmmm...pantas saja kalian kelihatan akrab satu sama lain" ucap Ray.

tak terasa, hari sudah larut. waktu menunjukkan pukul 9 malam. Hinazuki pun segera pamit pulang. ia tak mau merepotkan mereka lebih dari ini.

"Hinazuki, terimakasih untuk hari ini" ucap Lily, Hinazuki pun tersenyum.

" ya, tak masalah" jawabnya. " lain kali panggil saja aku dengan nama belakang ku, Kaori, oke?"

" baiklah hinazu..eh, maksudku Kaori" jawab Lily.

" kalau begitu, sampai jempa. terimakasih atas makanannya" ucap Hinazuki sambil beranjak pergi meninggalkan mereka berlima.

" Lily, untuk kedepannya jangan memaksakan diri lagi" ucap Ray " mulai hari ini kita semua adalah teman satu party dan sebuah keluarga...kalau ada sesuatu katakan saja"

" teman satu party?" tanya Lily heran

" ah benar juga, hanya Lily yg belum diberitahu ya.." ucap Akira.

" tentang apa?"

" mulai hari ini, kau dan Ray akan bergabung dengan keluarga kecil ini. dan sekarang, Ray lah ketua kita semua" jelas Azura.

" be-benarkah?!" tanya Lily antusias

" ya, benar sekali" jawab Nina.

" Ray" panggil Azura sambil menoleh kearah Ray. " keputusanmu adalah keputusan kami juga...jadi apa yang akan kita lakukan besok?"

Ray tersenyum.

" apa lagi? tentu saja berpetualang"

sorry kalau chapter kali ini sedikit lebih pendek...

by : kurofuku hotaro

Kurofuku_Hotarucreators' thoughts
下一章