Pria dingin yang mengenakan jubah berwarna merah darah itu mengernyit. 'Rupanya prajurit Pasukan Penghancuran ini cukup sulit untuk dihadapi. Ilmu Dao yang dia miliki ternyata bisa membuatnya menciptakan dunia lain. Ilmu ini mungkin terlihat lemah dalam hal kekuatan serangan, tapi soal kemampuan bertahan hidup dan cara melarikan diri, Dao yang satu ini sangat hebat. Bahkan makhluk itu tidak bisa menyentuhnya!'
Bagaimana makhluk itu bisa menang melawan musuh yang tidak bisa disentuh?
"Hanya itukah kemampuanmu?" Xue Ying berdiri di sana sambil mencibir makhluk itu. "Aku hanya berdiri di sini, tapi menurutku kau bahkan tidak bisa menyentuh sehelai rambutku. Kukira kau, makhluk Blood, jauh lebih hebat dari ini."
Walaupun kelihatannya Xue Ying sedang mengkritisi makhluk itu, ia sebenarnya juga sedang mengamatinya dan mencari cara untuk mengalahkannya.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者