Fatty Qu langsung menjawab pertanyaan Sima You Yue, "Kalung budak berisi tanda milik kelompok kekuatan yang memilikinya. Setiap kalung budak berbeda-beda, dan cara membukanya berbeda-beda pula. Maka dari itu, kau tidak perlu bertanya padaku, tetapi justru mencari kuncinya."
Wu Tua dilempar keluar dari aula besar itu bersama dengan anggota Sekte Bulan Perkasa yang tersisa. Ketika ia melihat Sima You Yue menatapnya, ia hampir pingsan ketakutan.
"Mana kuncinya?" tanya Sima You Yue sambil tersenyum.
Sima You Yue merasa senyumnya cukup menawan, tetapi Wu Tua merasa seolah-olah sedang melihat setan.
"Aku tak punya kuncinya," jawab Wu Tua. Ketika ia melihat ekspresi Sima You Yue berubah muram, ia sangat ketakutan kalau-kalau Sima You Yue akan membakar tungkai satunya saking marahnya, jadi ia buru-buru menjelaskan, "Sungguh mati aku tidak punya kuncinya. Aku hanya bertugas memasangkan kalung di leher mereka. Aku tidak ditugasi untuk melepasnya."
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者