Ada dua goresan yang dalam di lantai alun-alun batu yang amat besar itu. Di ujung setiap goresan tersebut, dua sosok tengah melepaskan kaki mereka yang masuk ke dalam lantai.
Orang-orang di sekitar alun-alun menatap pertarungan yang tengah terjadi di tengah alun-alun dengan seksama. Cemoohan mereka sudah benar-benar menghilang. Sepertinya, begitu banyak orang dari Klan Nine Netherbird merasa terkejut, karena Mu Chen telah menggunakan tubuhnya untuk menghentikan serangan Qin Xuan.
Saat semua orang menatap Qin Xuan, yang tengah mengeluarkan kakinya dari lantai, ia juga menatap Mu Chen dengan lebih seksama. Kali ini, tatapannya penuh dengan keseriusan.
Dalam pertarungan tadi, ia menyadari bahwa pemuda bertubuh kurus itu memiliki kekuatan yang hebat. Meskipun Qin Xuan memiliki Tubuh Divine Beast, dan juga memiliki kekuatan yang lebih dari yang dimiliki Mu Chen, ia tak mendapat keunggulan dari pertarungan sebelumnya.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者