FLASHBACK ON
Rasa bosan mulai datang menghampirinya yang saat ini tengah menyendiri. Kini Calvin tengah menyandarkan tubuhnya di sofa dengan ponsel yang tengah dimainkannya. Ia mencoba memainkan game yang baru saja dirinya pasang diponselnya.
Padahal ia bukanlah tipe laki-laki yang senang bermain game, ini hanya karena keadaan saja yang membuatnya terpaksa dengan berharap akan sedikit menghilangkan rasa bosannya itu.
Calvin mendengus setiap kali mendapat hujatan dari teman satu timnya, ia dengan cepat membalasnya dengan berbagai umpatan yang tak kalah pedasnya.
"Heran gue, dasar bocil sok pro," ujar Calvin setelah selesai memainkan gamenya. Ia langsung membanting ponselnya itu sendiri ke sampingnya dengan kesal, "Bukannya bikin mood, yang ada malah makin bad mood."
Kemudian Calvin menoleh menatap Mara yang tertidur di brankar tak berdaya. Ia menghela nafasnya, lalu berjalan menuju kamar mandi untuk membasuh wajahnya.
Hỗ trợ các tác giả và dịch giả yêu thích của bạn trong webnovel.com