Ada tujuh surat yang dibaca pada saat upacara mitoni, yakni surat Yusuf, Maryam, Luqman, Sajadah, Al-Waqiah, Ar-Rahman, dan Muhammad. Pembacaan ketujuh surat dalam Al Quran ini juga sebagai wujud pengharapan akan proses kehamilan dan kelahiran yang lancar, harapan kebaikan pada janin yang dikandung agar menjadi orang yang soleh dan solehah, serta permintaan atas perlindungan Allah kepada ibu hamil dan calon buah hatinya.
Mega mendapat bagian membaca surat Al waqiah, sementara Mutim mbaca surat An-nisa, sedangkan lima surat lainnya dibaca para anggota jamiyah. Dinda duduk diapit Hindun dan Astri, belum ada tanda-tanda Tun datang menghadiri acara tersebut.
Usai pembacaan ketujuh surat dalam Al Quran acara dilanjut dengan pembacaan berjanji atau marhaban.
Acara ngupati berjalan lancar, semua memberikan doa terbaik untuk Dinda dan anak yang dikandungnya.
Hỗ trợ các tác giả và dịch giả yêu thích của bạn trong webnovel.com