Ketika dirasa telah berkumpul semua maka Sang Patih pun segera memberi tahu ke Ratu Ayumas.
"Ratu ... semua para punggawa telah hadir di Balai Paseban Agung."
"Baiklah Paman Patih saya akan segera datang dan acara sidang akan segera dimulai."
"Baik paduka, salam hormat saya ..." atur Sang Patih sambil kembali dengan melangkah mundur.
Sang Patih Badrik pun kembali duduk ke tempatnya dan suasana Balai Paseban nampak riuh dengan suara percakapan dari para punggawa, dan sesaat kemudian terdengar suara Gong ditabuh.
Duong ... duong ... duong ...!
"Yang Mulia Ratu Ayumas akan segera memasuki ruang Paseban, dimohon semua yang hadir untuk memberi hormat kepada Paduka Ratu," ujar pegawai Kerajaan yang bertugas sebagai pemandu sidang.
"Salam hormat kami wahai Sang Ratu ... semoga salam sejahtera selalu menyertaimu," seru para punggawa Kerajaan dengan kompak.
Hỗ trợ các tác giả và dịch giả yêu thích của bạn trong webnovel.com