Bum…bum…bum
Setiap langkah bayangan besar itu menimbulkan suara debuman yang keras di tanah. Para prajurit bayaran menahan napas ketika menatap kedatangan bayangan tersebut. Ketika bayangan itu mendekat, mereka bisa melihat sosoknya dengan jelas di bawah cahaya api.
"Astaga…"
Ketika Kavos melihat sosok asli dari bayangan tersebut, dia sangat terkejut sampai mulutnya menganga. Ketakutan menyebar ke seluruh tubuhnya. Kavos hampir saja menjatuhkan pisaunya. Untungnya, Kavos segera menenangkan diri.
Sosok itu adalah makhluk aneh yang besar dan gemuk. Tubuhnya terlihat menggembung.
Makhluk itu terlihat mirip dengan manusia. Dia mungkin dulunya adalah manusia. Namun, tubuhnya kini telah menjadi mayat berbentuk aneh dan mengerikan. Di balik kulitnya, ada beberapa tonjolan yang berdenyut. Kepalanya yang besar terlihat langsung menempel di antara bahunya. Tidak ada leher sama sekali. Sedangkan wajahnya dipenuhi dengan lemak sehingga matanya tak terlihat.
Hỗ trợ các tác giả và dịch giả yêu thích của bạn trong webnovel.com