webnovel

The Eternal Love : Raja Chandra

Author: meinjasumin
แฟนตาซี
Ongoing · 183.5K Views
  • 244 Chs
    Content
  • 5.0
    31 ratings
  • NO.200+
    SUPPORT
Synopsis

[Bab 215 sampai seterusnya akan direvisi secara berkala oleh penulis] Perjalanan hidup Chandra, calon Raja Mahaphraya dari sebelum lahir sampai menemui cinta abadinya. Dia adalah pria nakal yang bertemu dengan 'eternal love-nya' di Valepawan. Pertemuan dengan Karina, meninggalkan bekas yang sangat mendalam dan selalu diingat sepanjang hidupnya, bahkan sampai bereinkarnasi sekalipun. "Siapa kau? ".... Aku Raka." Namun, semakin lama mengenalnya, Chandra merasa Karina bukanlah gadis biasa. Terlalu banyak bahaya dan tanda tanya di kehidupan Karina yang membuatnya enggan kembali lagi ke Mahaphraya sebagai calon raja. Apa alasan Chandra merasa enggan kembali ke Mahaphraya? "Aku selalu menunggumu, Raka ...." Lalu bagaimanakah kisah Chandra dengan eternal love-nya? Inilah lika-liku hidup Chandra yang dikemas dari sisi asmara, politik, maupun keluarga. ——— Cover art by maple.design_

Tags
4 tags
Chapter 1Prolog

***

Suara tangis terdengar lantang dari salah satu kamar di Istana Alba. Sang suami yang menunggu dengan perasaan was-was sejak tadi, langsung masuk ke kamar istrinya dengan tubuh gemetar.

Raja Agung Mahaphraya yang baru saja sampai langsung mengikuti putranya dari belakang. Saat masuk ke ruangan tersebut, sang raja mengulum senyum tatkala melihat Gasendra berurai air mata melihat istri dan cucunya yang selamat.

"Selamat, kau sudah menjadi ayah," ujar Jahankara memberi selamat.

Tak ada balasan dari Gasendra. Pria itu sedang menangis haru melihat istri tercinta serta anak mereka yang selamat serta sehat.

"Arunika, terima kasih. Terima kasih sudah bertahan," ucap Gasendra yang masih menangis di pinggir tempat tidur.

Wanita yang disebut namanya hanya tersenyum, tubuhnya terlalu lemas untuk sekadar berbicara. Anak mereka baru saja dibawa oleh para bidan dan dayang yang membantu persalinannya untuk dibersihkan terlebih dahulu.

"Gasendra, apa kau senang?"

Pria itu menoleh cepat pada sang raja. Dia terhenyak karena melupakan keberadaan sang ayah sekaligus Raja Agung Mahaphraya. Gasendra mengangguk pelan, "Sangat senang, Yang Mulia."

"Kalau begitu, aku juga senang."

Suasana hening menyelimuti mereka. Tak ada satu pun yang berbicara. Namun, kejadian itu tak berlangsung lama, karena Pangeran Mahaphraya yang baru lahir sudah dibawa ke kamar dalam keadaan bersih.

Seorang bidan yang menggendongnya menyerahkan pangeran mungil itu pada Gasendra dengan hati-hati. Gasendra langsung menerimanya dengan senyum yang merekah.

Ditimang-timangnya anak yang tenang itu dengan penuh kasih sayang. Sang ibu hanya bisa menatap suami dan anak itu dengan senyum yang terurai.

Tidak ada yang tak tersenyum di ruangan itu, bahkan sang raja sekalipun. Semua orang di dalam sana tersenyum melihat tatapan teduh milik Gasendra yang menatap putra serta istrinya dengan penuh cinta.

Dan tidak ada pula yang lebih membahagiakan bagi Arunika dari kelahiran putra pertamanya. Hati wanita itu menghangat melihat keakraban mereka. Dia menoleh pada sang raja yang sedang memperhatikan keduanya.

Jahankara yang merasa ditatap oleh seseorang pun langsung menatapnya balik. Dilihatnya Arunika dalam kondisi lemah sekalipun tetap memberikan salam hormat padanya, walau hanya dengan anggukan kecil. Dia hanya mengedipkan mata dalam waktu cukup lama untuk menanggapi hal itu.

"Siapa namanya?" tanya Jahankara menatap lurus pada putra semata wayangnya.

Gasendra tersenyum lebih dahulu, kemudian menjawab, "Chandra, namanya Chandra. Malam ini cahaya bulan terlihat lebih terang daripada biasanya. Saya berharap dia dapat membawa nasib baik dan cahaya bagi Kerajaan Mahaphraya."

Jahankara terdiam saat mendengar itu. Apakah Gasendra tidak menyadari ucapan dan harapannya?

Anak laki-laki itu ... dia tidak bisa menjadi calon Raja Mahaphraya, karena dia hanyalah seorang pangeran yang terlahir dari istri ke dua atau yang lebih dikenal sebagai selir.

"Chandra, hh ... Gasendra, hh ...."

Panggilan lirih terdengar di telinga beberapa orang yang berdiri tak jauh dari ranjang Arunika.

Baik Gasendra maupun Jahankara, mereka sama-sama membelalakkan mata saat melihat manik Arunika yang perlahan tertutup rapat.

"Arunika!"

Pekikan panik milik Gasendra bergema di kamar utama Istana Alba, diiringi dengan tangisan melengking dari putra di dekapannya.

Pangeran Chandra seolah-olah tahu apa yang sedang terjadi pada ibunya.

———

Ternyata prolognya selesai lebih cepat dari dugaan saya

Hope you like it, All!

You May Also Like

Kerajaan Valerian

“Tapi dia pria yang baik,” dia membantah dan melihat matanya menyipit karena perkataannya. “Dan aku bisa saja seorang pria yang jahat,” dia memperingatkan, “Sampai kamu berada di bawah perlindunganku, aku harap kamu jaga sikapmu dan patuh akan perintahku. Jangan biarkan seorang pria manapun menciummu, Katherine. Kami tidak ingin kamu jatuh ke tangan yang salah seperti sebelumnya, jadi ikuti saja perkataanku.” “Aku bukan milikmu, jadi aku tidak harus mendengar perkataanmu,” dia keceplosan dan merasa wajahnya memerah karena malu untuk yang kedua kalinya di malam itu, “Maksudku, kamu tidak bisa.” “Dasar bandel,” dia bergumam sebelum tangannya bergerak dari pinggangnya ke punggungnya, menariknya mendekat dan berbisik, “Apa kamu ingin menjadi milikku?” Tahun 1834 Sebuah masa kegelapan dimana mahluk-mahluk bayangan turun ke tanah manusia yang damai dan secara perlahan menunjukkan keberadaan mereka. Waktu dimana kerajaan-kerajaan diatur oleh persekongkolan, penghianatan, dan kebencian manusia tetapi tidak sadar bahwa mereka hanyalah para wayang. Dalang-dalang asli yang berada di balik layar adalah para mahluk bayangan, yang memiliki kekuatan untuk menghancurkan apapun yang ada di depan mereka. Apakah yang terjadi ketika seorang gadis kecil menarik perhatian salah satu Raja berdarah murni? Akankah dia selamat dari urusan politik antara kerajaan ketika ada seorang Raja tampan yang ikut serta, dan juga yang tidak bisa dilupakan adalah adanya hantu yang mengikutinya kembali ke rumah.

ash_knight17 · แฟนตาซี
4.7
125 Chs

Terjerat dalam Cahaya Bulan: Tidak Berubah

Menjadi cacat di dalam kawanan sudah cukup buruk. Ditolak? Oleh pasangan sejatimu sendiri? Ya. ITU adalah tingkat rendah yang baru. Ava Grey adalah cacat dalam kawanan, seorang shifter tanpa serigala. Dia berjuang dalam hidup dengan impian kebebasan yang samar. Kesempatannya datang ketika tiba-tiba dia diberi tahu bahwa dia akan menghadiri Gala Bulan, sebuah pesta dansa tahunan untuk shifters muda dewasa untuk menemukan pasangan sejati mereka. Dan dia menemukannya. Dia tampan dan intens, dan ciumannya mengirimkan keinginan melalui pembuluh darahnya seperti narkoba. Hingga dia MENOLAKnya. Ava tidak akan kembali ke kehidupan suramnya. Dia melarikan diri dan membentuk identitas baru jauh dari kawanan, dan jauh dari pasangan alpha nya. Dia berteman baru dan bahkan diadopsi secara paksa oleh seekor husky yang lucu. Tapi tepat ketika dia mulai menetap dan menemukan kebahagiaan, hal-hal aneh mulai terjadi... Husky-nya telah menyimpan rahasia. Dia mendengar bisikan bahwa kawanan shifter di mana-mana sedang mencarinya. Dan dia dapat mencium aroma familiar di apartemennya, yang tidak masuk akal sama sekali... karena pria yang aromanya itu telah menolaknya. [Entri Cupids Quill Mar 2024] --------- Ini adalah roman shifter serigala dengan banyak pemicu yang suka berdansa beriringan dengan semua tema gelap melalui sebuah padang bunga mati. Dalam buku ini Anda akan menemukan titik tertinggi dan terendah. Tertawa, menangis, marah; Anda dapat melakukannya semua saat Anda mengikuti Ava dalam perjalanan yang cukup berbahaya menjadi pemindah serigala di generasi ini dari roman werewolf. Ada adegan R18 yang disebarkan di seluruh buku ini seperti permen yang meledak dari pinata. Silakan baca dengan tanggung jawab. ------- DISCORD PENULIS: https://discord.com/invite/ApNZDux8kj

Lenaleia · แฟนตาซี
Not enough ratings
450 Chs
Table of Contents
Volume 1 :Two Kings Before Chandra
Volume 2 :Meeting and Falling
Volume 3 :Parting and Falling

ratings

  • Overall Rate
  • Writing Quality
  • Updating Stability
  • Story Development
  • Character Design
  • world background
Reviews
Liked
Newest

SUPPORT