Chen Meng baru saja menyiangi rumput yang ada pada sayurannya di perkarangan rumah. Seluruh keringat dingin memenuhi wajahnya. Dia merasa pandangannya agak buram. Dia mencoba mengedipkan matanya berkali-kali.
Namun dia akhirnya tidak bisa menahannya dan semua pandangannya menjadi gelap. Dia bahkan tidak merasakan rasa sakit jatuh ke tanah.
Kebetulan Li Xi membawa beberapa daging rusa jantan hutan. Kemarin, suaminya dan beberapa temannya berburu di hutan dan tidak sengaja menemukan rusa jantan yang sangat besar. Mereka akhirnya menangkapnya dan membawanya kembali ke rumah.
Rasa daging rusa lebih manis dari daging babi hutan. Setelah membagikan semuanya, Zhang Hao masih mendapatkan belasan kati daging. Dia juga meminta tanduknya. Dia mengatakan akan memberikannya pada Song Tianchen.
Li Xi ingin memberikan 1 kati daging rusa jantan ke tetangganya. Dia mengetuk pintu. "Ger Meng, ini aku Kakak Xi. Aku membawa sedikit daging untuk kalian coba."
Support your favorite authors and translators in webnovel.com