"Akhir-akhir ini, apakah kamu pernah menyinggung seseorang?" Feng Qi bertanya pada Tang Li.
Tang Li diam sebentar, kemudian ia mengatakan tebakannya sendiri. "Ini kemungkinan berhubungan dengan anggota keluargaku."
Feng Qi memang manajer Tang Li, tapi ia tidak tahu betul kondisi keluarga artis barunya itu. Tang Li juga jarang menceritakan keluarganya sendiri. Dari dulu, Feng Qi memiliki cara kerjanya sendiri. Jika bukan karena perintah dari Direktur Yan, Feng Qi tidak mungkin akan mengontrak Tang Li dengan gegabah seperti ini.
Feng Qi kembali bertanya, "Ada masalah apa antara kamu dan keluargamu?"
Tang Li mengerti apa yang dikhawatirkan Feng Qi.
Menghisap narkoba bukanlah hal sepele. Jika berkaitan dengan narkoba, maka itu termasuk masalah besar.
Hubungan kerja sama antara artis dan manajer seharusnya saling menguntungkan. Tang Li tahu bahwa dirinya harus memberikan sebuah alasan supaya Feng Qi tetap percaya pada dirinya.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com