"Meta," Kinan masuk ke apartemen Meta, sambil mengendap-endap. Sebenarnya dia tidak mau seperti ini, tapi mau bagaimana lagi. Dia ingin ke tempat Meta tapi dia harus menunggu Meta sendirian. Yang akhirnya membuatnya menunggu Yoga pergi ke kantor terlebih dulu.
Meta tampak menggendong Ratu sambil menonton TV, kemudian dia menoleh. Matanya memandang Kinan yang tersenyum lebar ke arahnya. Meta mendengus, tapi Meta tak berkata apa-apa. Setelah sekian purnama akhirnya sahabatnya itu datang juga menemuinya. Meta pikir, setelah dia hamil sahabatnya itu tidak akan pernah datang menemuinya.
"Sayang…," panggil Kinan lagi. Meta hanya menarik sebelah alisnya, kemudian Kinan memeluk tubuh Meta dengan erat. "Gue tahu kalau elo udah denger kabar ini dari Hardi, tapi gue mau kasih tahu ke elo sendiri. Dan, gue nunggu hasil ini nih!" Kinan kemudian menunjukkan hasil USGnya.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com