Tiba di Bandara Ngurah Rai mereka semua keluar dari Bandara dan naik tiga mobil taksi untuk langsung berangkat menuju ke Desa Sangir di mana rumah Karin dan Kirana tinggal.
"Sekarang siapa yang akan tinggal di rumah Karin?" tanya Aska di dalam mobil dalam perjalanan ke desa Sangir.
"Ada berapa kamar rumah Karin Ka?" tanya Bramanto yang sudah pernah ke desa Sangir tapi tidak menemukan apapun.
"Ada banyak.. sepuluh kamar ada, rumah Karin kan sangat besar dan luas cuma memang bangunannya bangunan kuno, tapi sekarang sudah aku renovasi jadi lebih modern tapi tidak meninggalkan gaya aslinya." jelas Aska tidak memaksa teman-temannya untuk tinggal di rumah Karin atau di rumahnya.
"Kalau rumahku tidak besar, sederhana sekali. Karena kan memang waktu lalu aku berniat nya sama Karin ingin hidup sederhana, jadi ya mencari rumah yang tidak terlalu besar. Tapi kalau kalian mau tinggal ya tidak apa-apa, ada tiga kamar." ucap Aska lagi menawarkan tempat tinggalnya yang dulu pernah ditempati.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com