webnovel

Hewan Bintang ke-3

Editor: Wave Literature

Kekuatan Yin Wushuang saat ini yaitu tingkat pembuka level 5, selain kakek tua itu sisanya hanya seekor semut bagi Yin Wushuang.

Akhir-akhir ini Yin Wushuang selalu bertemu dengan para iblis, Yin Wushuang juga merasa heran.

Dari Kota Gang Cheng menuju Kota A membutuhkan 3 jam, saat di perjalanan ada seorang laki-laki yang mengomel, "Kota ini sangat misterius ya, ini kedua kalinya kita datang ke sini tapi tetap saja tidak menemukan apa-apa!"

Lelaki berambut pendek itu mengangguk kepalanya, "Iya, kemarin Shangguan Haoyue juga pulang dan tidak membawa apa-apa, dengar-dengar kota ini ada ilmu sihirnya, ada arwah, ada orang yang memiliki kekuatan yang mengingkari perjanjian dua dunia, tapi menurutku kota ini seperti kota biasa saja."

Wanita berambut pendek yang duduk di depan mengomel, "Lebih baik kita naik bus 30 Yuan saja, ini panas sekali!"

"Iya, lebih baik naik bus saja huhuhu."

Kakek tua itu tertawa sambil memegang kumisnya, "Sudah, sudah nikmati saja perjalanan di kehidupan duniawi ini!"

"Hmmm" Beberapa dari mereka menghela napas panjang.

Tiba-tiba ada seorang wanita yang berteriak, "Guru, hewan aku hilang! Cepat bantu aku mencarinya."

Yin Wushuang yang juga mendengarnya pun langsung kaget.

Hewan miliknya sangatlah langkah dan susah didapatkan, ia adalah hewan setia bagi orang yang memiliki kekuatan. Hewan itu terkadang bisa bertarung dengan tuannya sendiri.

Setiap hewan yang dimiliki oleh orang yang memiliki kekuatan masing-masing terbagi dari 1 bintang sampai 9 bintang, semakin tinggi bintangnya maka kekuatannya semakin tinggi.

Dulu di Daratan Qiankun, Yin Wushuang tidak memilikinya, lantas di kota Hua Xia ini juga ada hewan seperti itu? 

Tiba-tiba gadis yang berambut pendek matanya melotot dan berteriak, "Kelabang besar kamu...? Seingatku belum dijinakkan ya?"

Tiba-tiba kelabang itu bertambah besar dan semakin besar, bahkan hampir memadati seluruh bis!

Saat itu juga Yin Wushuang juga melihat bintang yang ada dibawah kaki kelabang itu, kelabang itu bintang ke-3

Bintang ke-3 sudah sangat hebat diantara Bintang yang lain.

Kekuatan yang dimiliki gadis berambut pendek itu hanya di tingkat pemula level 8, lantas hewan itu bisa dijinakkan olehnya?

Sopir bus tidak sengaja memegang hewan aneh itu dan menoleh ke belakang, untung saja sopir itu tidak kaget sampai mati!

Kelabang itu berubah menjadi besar sekali.

Penumpang bus lainnya ikut berteriak ketakutan.

Kakek Tua itu langsung menggunakan mantranya, "Pindah ke Qiankun!"

Tiba-tiba bus itu langsung berubah menjadi sebuah lahan sawah.

Kakek tua menggunakan tangannya mengibas ke bawah, "Tidurlah!"

Tiba-tiba asap putih berterbangan, penumpang yang ada di dalam bus semuanya terjatuh pingsan.

Tiba-tiba kelabang itu menggerakan kakinya kemudian membuka mulutnya seperti sudah siap menerkam manusia.

Kelabang itu ingin makan orang!

"Hewan bodoh!" Kakek Tua itu berteriak dan kemudian mengibaskan tangannya sehingga bus itu terbuka.

Teman-temannya langsung bersiap-siap mengeluarkan senjatanya, ada yang mengeluarkan pedang, pisau, pistol, dan panah.

Kelabang itu melihat tindakan mereka dan kemudian masuk ke dalam tanah.

"Hewan itu sudah dibintang ke-3, kepintarannya seperti anak yang berumur 10 tahun, kekuatannya sudah seperti tingkat pembuka di kombinasikan dengan kekuatan pemula, kalian harus berhati-hati!

"Pertarungan ini anggap saja melatih kalian, aku tidak akan turun tangan jika belum waktunya!"

"Baik...baiklah!" Mereka menjawab dengan serentak, kemudian mencari keberadaan kelabang.

Kelabang itu bersembunyi di dalam tanah, ia seperti seekor ikan yang berenang kesana dan kesini

 Gadis yang berambut pendek itu memegang pedangnya dan menusuk ke bawah tanah secara sembarangan.

"Chiat!!"

Kelabang itu mengeluarkan suara lalu tiba-tiba keluar dari tanah dan ingin menerkam gadis berambut pendek itu.

Gadis berambut pendek itu menahannya dengan pedang yang dipegangnya, kelabang itu menggunakan kepalanya menyeruduk sehingga ia pun terbang ke atas.

Next chapter