webnovel

Apa yang Dia ... Cari?

บรรณาธิการ: Atlas Studios

Waktu sebelumnya Gao Peng melihat Ular Pohon Hijau juga di hutan Pohon Botol. Mungkin jenis ular ini memiliki kesukaan tersendiri akan Pohon Botol.

Setidaknya ada selusin Ular Pohon Hijau yang aktif di area hutan ini.

Biasanya pada siang hari, Ular Pohon Hijau akan menggantung dari cabang-cabang pohon, berpura-pura menjadi lumut hijau. Mereka akan diam dan menunggu mangsa mendekat. Mangsa mereka termasuk serangga kecil dan makhluk seperti burung.

Dumby berjalan melalui hutan Pohon Botol seolah-olah tidak ada yang menghalangi jalannya. Di mata Dumby, tidak ada binatang berdarah dingin. Kecuali jika makhluk itu memiliki keterampilan khusus untuk menutupi kehadirannya, dengan jiwa Dumby yang menyala-nyala, setiap makhluk dapat dilihat semudah melihat obor terang di malam hari.

Satu demi satu, Ular Pohon Hijau dengan kasar ditarik keluar dari pohon mereka oleh Dumby. Dumby kemudian akan memelintir kepala ular-ular itu dan dengan hati-hati memisahkan kristal inti monster hijau keabu-abuan dari kepala mereka.

Kristal itu seukuran kacang kedelai, tetapi dibandingkan dengan ukuran Dumby yang besar, yang dilakukan Dumby seperti mengambil biji wijen.

Dumby dengan hati-hati melepaskan kristal inti monster dan menyekanya dengan jubah hitamnya sebelum menyerahkannya kepada Gao Peng.

Gao Peng berhenti dan menatap Dumby.

Dumby membuka mulutnya seolah-olah mencoba mengatakan sesuatu. Tentu saja tidak bisa, dan hanya suara giginya yang bergemuruh yang bisa terdengar.

Dumby berusaha keras untuk memberikan tuannya kristal inti monster yang dia dapat, menggunakan tangannya yang lain untuk menunjuk pada kristal itu.

Melihat tuannya menerima kristal inti monster itu, Dumby memiringkan kepalanya dan tersenyum konyol.

"Dasar monster yang konyol," kata Gao Peng ketika dia menempatkan kristal inti Ular Pohon Hijau ke dalam sebuah kantong kulit. Dia ingin mengatakan sesuatu tetapi entah bagaimana tidak dapat menemukan kata-kata yang tepat. Pada akhirnya, dia berbalik seolah-olah tidak ada yang terjadi dan memerintahkan monster itu, "Dumby, hancurkan Pohon Botol ini di tengah-tengahnya."

Dumby mengangguk dengan penuh semangat.

Ular Pohon Hijau lainnya di hutan telah melihat apa yang terjadi pada ular-ular yang lain dan tahu bagaimana cara menjauhkan diri dari bahaya. Ular-ular itu berbalik untuk bersembunyi di lubang pohon mereka.

Mereka bergerak perlahan, seolah takut membuat marah dewa ganas itu yang mendatangkan malapetaka di hutan.

Ular-ular itu mengira mereka aman di lubang pohon, tetapi tiba-tiba suara retakan keras terdengar dari batang pohon.

Tanpa sempat bereaksi tepat waktu, beberapa ular merasakan dunianya berputar. Dengan suara keras, sebuah pohon besar tiba-tiba jatuh ke tanah, membuat ular itu jatuh terjerembab. Ular-ular itu kemudian dengan cepat merayap dari lubang pohon ke dedaunan, menghilang dari pandangan.

Gao Peng mengikuti jejak batang pohon yang patah dan mencari Jantung Kayu Ruang. Jantung Kayu Ruang tumbuh di area paling tebal dari batang Pohon Botol, yang merupakan perut botol bir itu. Yang harus dia lakukan adalah membuat Dumby memecahkan pohon pada titik tersebut.

"Perut bir" yang pecah akan kosong, dengan ruang kosong di dalamnya.

Tidak setiap pohon akan memiliki Jantung Kayu Ruang, hanya sekitar satu dari lima yang memilikinya.

Di bawah setiap pohon besar, Dumby tampak seolah-olah seorang petinju yang menakutkan ketika ia memukul setiap pohon dengan kedua kepalan tangannya. Setiap kepalan tangan Dumby mampu mengirim potongan besar kayu beterbangan.

Dengan kepalan tangannya yang erat, setiap pukulan yang dilancarkannya memotong udara. Tulang-tulang pada buku-buku jarinya yang sedikit mencuat akan merobek batang pohon menjadi berkeping-keping.

Dengan serpihan-serpihan kulit kayu yang beterbangan, Pohon-pohon Botol itu bergetar hebat.

Hanya dalam beberapa pukulan, Pohon-pohon Botol itu berada di ambang kehancuran.

Suara pukulan yang padat bergema di hutan lebat itu dan terdengar sampai di kejauhan.

Sekitar satu kilometer jauhnya, tiga pemburu berjalan melalui hutan. Mereka dilindungi dengan baik oleh peralatan mereka, yang menutupi seluruh tubuh mereka, dan mereka membawa tas besar, bukti perburuan yang berhasil. Di samping mereka ada sejumlah Monster Pendamping. Pada saat ini, sekelompok suara mencicit tiba-tiba datang dari salah satu bahu pemburu.

Di bahunya, seekor tikus dengan telinga yang luar biasa besar berdiri di atas kaki belakangnya, berbalik dengan kaget, dan mencicit tanpa henti menuju arah tertentu.

"Hmm? Kapten, apakah Tutu menyadari sesuatu," tanya salah satu anggota. Dia adalah seorang pria muda dengan bekas luka di wajahnya.

"Entahlah, Tutu pasti telah menemukan sesuatu yang baru," kata anggota tim yang tertua. Dia dengan lembut menjepit telinga tikus di bahunya dan menyerahkannya dua kacang sebagai hadiah.

Tikus itu memicingkan matanya karena senang mengunyah kacang.

"Tutu bilang ada suara keras datang dari sana," kata kapten sambil menjilat bibirnya. "Ayo kita periksa dulu."

"Baik, kapten."

Anggota tim setuju dengan suara bulat. Tidak ada yang merasa keberatan.

Ini bukan pertama kalinya mereka menemukan sesuatu seperti ini.

Terakhir kali, terjadi sebuah pertarungan antara dua monster tingkat komandan. Seperti kata pepatah, ketika dua anjing berjuang untuk mendapatkan tulang, yang ketiga kabur dengan tulang tersebut.

Mereka berhasil membiarkan satu monster tingkat komandan melarikan diri, tetapi mereka masih pergi dengan bangkai monster tingkat komandan yang lainnya. Mereka mendapat uang banyak dengan menjual bangkai itu.

Pria muda denga bekas luka di wajahnya itu menjilat bibirnya. Monster Pendampingnya sudah di level 20. Satu-satunya hal yang menahannya dari naik ke tingkat komandan adalah kelasnya. Dia telah mendekati banyak Pemelihara Monster sebelumnya, tetapi sayangnya, menaikkan kelas monster bukanlah hal yang mudah. Kadang-kadang, semuanya sampai ke keberuntungan.

Dia telah melakukan banyak upaya tetapi kelas Monster Pendampingnya masih tetap sama pada akhirnya.

Terkadang, dia merasa tidak berdaya. Mungkin Dewi Keberuntungan sepertinya tidak pernah tersenyum padanya.

Dia selalu bernasib buruk sejak masih muda.

Hal yang baik adalah … dia sudah terbiasa dengan hal tersebut.

Mereka bergegas dan hampir sampai, ketika menyadari bahwa ada sesuatu yang salah dengan suara yang mereka dengar.

Sepertinya itu bukan suara monster yang bertarung. Suara itu rendah, dan agak membosankan juga. Bahkan ada ritmenya juga.

Suara apa ini …

Kelompok itu saling memandang satu sama lain, dengan ekspresi bingung di wajah mereka.

Di dalam tim itu, anggota terakhir adalah seorang pemuda yang agak tinggi, berkulit gelap dan kurus. Dia mengerutkan kening dan berkata dengan ragu-ragu, "Mengapa itu terdengar seperti suara latihan tinju, seperti yang biasa aku lakukan di masa lalu?"

"Latihan tinju? Yao Huan, apakah sudah jadi bodoh gara-gara keseringan bertinju? Bagaimana mungkin ada seseorang yang berlatih tinju di tengah hutan?" Ejek pria denga wajah bekas luka itu.

Berlatih tinju di hutan ini yang penuh dengan monster? Ada sesuatu yang salah dengan otak kamu.

Bruk!

Tidak jauh dari mereka, sebatang pohon besar tersentak dan jatuh. Banyak cabang-cabangnya patah ketika pohon itu jatuh, menimbulkan serangkaian suara retak.

"Bergerak, ayo kita lihat. Diam-diam," kata kapten tim itu dengan serius.

Setelah semakin dekat, mereka melihat makhluk humanoid (1. Bentuk menyerupai manusia) raksasa dengan jubah hitam meninju pohon. Pohon di depannya bergoyang dan akan jatuh kapan saja.

Brak!

Pohon besar itu mengeluarkan suara yang keras, dan kemudian jatuh dengan kerasnya.

Beberapa dari mereka tercengang.

Bagi mereka, semua pohon di hutan itu sama. Mereka hanya memiliki satu nama - pohon.

Adapun apa nama sebenarnya pohon itu atau karakteristiknya …

Mereka tidak peduli sama sekali.

Kapten itu memfokuskan matanya pada sesuatu.

Dalam kekacauan pohon-pohon yang patah, ada sosok berjongkok di hutan seolah mencari sesuatu di dalam batang pohon.

Apa yang bisa dia cari di batang pohon yang rusak itu? Kapten itu menyipitkan matanya. Indera pemburunya membuatnya sadar bahwa ada sesuatu yang tidak biasa.

"Kapten, ayo pergi." Yao Huan menggelengkan kepalanya. Pada awalnya dia kira itu adalah seekor monster, tetapi ternyata seorang manusia biasa. Monster dalam jubah hitam itu jelas dipelihara oleh seseorang.

Kapten itu mengangkat tangan kanannya untuk memberi isyarat agar yang lain diam.

Apa yang dicari orang ini?

Tiba-tiba dia merasa sangat ingin tahu.

ตอนถัดไป