...menyatakannya. Karena pada dasarnya, jatuh cinta diam-diam—memendam perasaan—pada seseorang bukanlah perasaan yang bisa dibeli. Bagi Santi itu anugerah.
Cinta adalah cara Tuhan mengisi hati dengan hal-hal yang kadang tak pernah kamu pikirkan.
Santi merebahkan tubuhnya di tempat tidur, memeluk bantal guling, lalu menikmati setiap sesak yang menghujam dadanya.
"Jatuh hati, memang membuat kamu harus menahan hati, tapi percayalah, tak ada jatuh hati yang akan membuat orang mati. Bahkan saat patah hati pun, tak akan menyebabkan kamu mati," begitulah kata ibunya.
Santi selalu terlihat kuat di mata teman-temannya. Bahkan, Boby pun tak pernah tahu jika Santi pernah menangis. Meredam suaranya di kamar sendirian. Di kampus ia adalah perempuan yang terkenal tangguh. Ia dipilih jadi redaktur; karena ia tungguh. Karena ia mampu. Tapi jika masalah hati, mampu membuatnya menangis.
Apoie seus autores e tradutores favoritos em webnovel.com