POV Pak Rekso
Tok! Tok! Tok!
Suasana rumah Pak Rekso yang hening seketika dipecahkan dengan suasana ketukan pintu yang lumayan keras. Pak Rekso yang sedang bersemedi di ruang kerjanya langsung keluar dan berjalan menuju ke pintu depan sambil tersenyum tipis.
"Pasti, si Indra nih, yang datang ...," gumam Pak Rekso merasa yakin.
Krieeeet! Ceklek!
"Selamat malam, Pak Rekso!" sapa Indra sambil tersenyum lebar di tangannya memegang sebuah kotak berwarna putih.
"Malam, ayo, langsung masuk saja ke dalam, kau bawa pesanan aku itu 'kan?" tanya Pak Rekso memastikan.
"Tenang saja Pak, semuanya beres!" jawab Indra sambil mengacungkan jari jempolnya ke arah Pak Rekso.
Setelah itu mereka berdua pun masuk bersama-sama ke dalam rumah, lalu duduk di sofa yang bernuansa serba coklat yang ada di ruang tamu Pak Rekso.
Apoie seus autores e tradutores favoritos em webnovel.com