Arah utara. Itu berarti mereka mengarah ke tujuan yang sama dengan rombongan Liza. Tak apa mungkin jika Liza mengikuti mereka. Entah mengapa gadis itu jadi sangat penasaran dengan mereka, karena untuk pertama kalinya Liza melihat penyihir merah.
Penyihir putih bermata merah. Atau biasa dipanggil penyihir merah. Mereka yang dikenal sebagai pengrajin. Atau bisa dibilang mereka itu ilmuwannya penyihir putih.
Dan mengingat tulisan di punggung tangan kakek tadi, Liza meyakini seratus persen kalau mereka adalah para penyihir yang berasal dari Rusia.
Suku Yang. Liza menyesal tidak tahu soal suku itu. Liza akui, dia sebenarnya juga hampir tidak pernah mempelajari suku-suku di luar benua Eropa. Pernah belajar, tapi hanya sebagian kecil saja. Ikut kursus bahasa Rusia juga sebenarnya karena diajak oleh Mina dulu.
"Kalau saja Mina ada disini, dia pasti bakal tahu soal suku itu!" gumam Liza.
Apoie seus autores e tradutores favoritos em webnovel.com