"Kamu tidak boleh menuduh ibuku sembarangan!"
"Ayo bicarakan di kantor polisi! Begitu mendengar aku memanggil polisi, kamu langsung mulai memfitnah ibuku!"
"Kalau bukan karena kamu merasa bersalah lalu apa lagi?"
"Apa kamu tahu kalau ibuku kehilangan ingatannya, jadi kamu sengaja datang ke rumah dan mencoba untuk menipu? Kalau tidak mengapa kamu merasa takut sampai tidak membiarkan aku memanggil polisi?"
Yun Hua cepat-cepat memotong perkataan Jiang Yong dan berbicara dengan sangat cepat.
"Kamu... kamu jangan bicara sembarangan, untuk apa aku merasa bersalah? Aku punya bukti, dia adalah adik perempuanku! Kalian hanya tidak mau mengakui kami, bahkan kalian tidak mau menengok seorang wanita tua yang sekarat, sungguh tidak punya hati nurani!"
Apoie seus autores e tradutores favoritos em webnovel.com