Putri menganggukkan kepalanya kemudian membuka pintu kamar dan keluar untuk menemui Rangga di ruang tengah.
"Rangga kemana?" tanya Putri dalam hati saat tidak melihat Rangga di ruang tengah.
Dengan perasaan cemas dan tidak enak, Putri mencari keberadaan Rangga ke dapur dan ke taman belakang juga ke ruang depan dan di halaman depan rumah.
"Aneh! kemana Rangga? apa dia pulang? kalau pulang kenapa tidak bilang padaku?" tanya Putri dalam hati seraya masuk ke dalam rumah dan mengambil ponselnya untuk segera menghubungi Rangga.
Dengan perasaan bingung dan cemas Putri menghubungi Rangga namun ponsel Rangga tidak bisa di hubungi karena tidak aktif.
"Bagaimana ini? aku harus mencari tahu keberadaan Rangga. Tapi bagaimana caranya? mungkin aku harus terpaksa melakukannya." ucap Putri seraya mengirim pesan pada seseorang.
Setelah mengirim pesan pada seseorang, Putri bergegas kembali ke kamar Priambodo untuk memastikan Priambodo agar tidur.
"Ceklek"
Apoie seus autores e tradutores favoritos em webnovel.com