Laboratorium-nya berhasil terselamatkan, dan Sarot bisa bernafas lega, namun pekerjaan Luzhou masih belum selesai.
Setelah menenangkan diri, Profesor Sarot kembali ke konferensi dan fokus pada pekerjaannya.
Sebenarnya, jika Profesor Stanley benar-benar mengambil model molekul itu 100 persen, ia akan berterima kasih karena orang itu sudah membantu menyelesaikan misi dari Sistem.
Misi Sistem tidak membahas paten, dan jika syarat yang tertulis benar, siapapun yang berhasil menyelesaikan teknologi tersebut, Luzhou akan tetap mendapatkan poin.
Bukankah baik jika ada orang lain yang mau membayar dari kantong sendiri untuk misinya?
Tapi Luzhou tidak tahu apakah itu mungkin.
Ia hanya berharap orang-orang mendapatkan hasil sesuai kerja keras mereka.
Dan ia juga berharap Profesor Stanley tidak mengaplikasikan molekul itu pada teknologi yang salah, seperti bagaimana ada murid yang menyalin kunci jawaban UAS di soal UTS…
Apoie seus autores e tradutores favoritos em webnovel.com