webnovel

Wujud Naga Piton

Editor: EndlessFantasy Translation

"Ini Anggur Raja Kera? Aku merasa Sumber Energi di dalam tubuhku bergolak hanya dengan mencium aromanya…." Nie Fen menatap Anggur Raja Kera di tangan Nie Yuan dengan tatapan membara.

"Aku tidak pernah membayangkan akan dapat mencium aroma anggur dari Anggur Raja Kera dalam hidupku... benar-benar berkah dari tiga kehidupan." Orang tua itu sangat terharu.

Nie Yuan diliputi kegembiraan yang meluap luap, lalu menyimpan Anggur Raja Kera itu.

Nie Fen menatap Duan Ling Tian sembari menggosok-gosokkan telapak dan kepalan tangannya. "Hehe... Tian Kecil, kau…."

"Kakak Nie, aku akan memberimu setetes Anggur Raja Kera saat Kakak melangkah ke Tahap Ruang Hampa Setengah Langkah!" Nie Fen bahkan belum membuka mulut ketika Duan Ling Tian menebak apa yang ingin ia katakan.

Bukan karena ia pelit, tapi Anggur Raja Kera dalam botol labu kecil itu mungkin hanya berjumlah tidak sampai 30 tetes, dan setiap tetes sangat berharga. Jadi, ia harus menggunakannya dengan hemat.

Capítulo Bloqueado

Apoie seus autores e tradutores favoritos em webnovel.com

Próximo capítulo