"Ayunan ini …" Ella berhenti saat memandang ayunan putih di hadapannya. Ayunan itu terlihat nyaman dengan dudukan yang terbuat dari bantalan putih. Bagian belakangnya terdapat sandaran yang terbuat dari ratan. Semuanya bernuansa putih.
Tidak hanya itu, berbagai macam bunga menghiasi ayunan tersebut, membuatnya terlihat seperti keluar dari buku dongeng.
"Aku menyiapkannya untukmu. Apakah kamu menyukainya?" tanya Christian.
Begitu kalimat tersebut keluar dari mulut Christian, Nathan dan kepala pelayan sama-sama terkejut dalam waktu yang bersamaan.
Yang paling tidak terima tentu saja Nathan. Ini adalah kejutan yang sudah ia persiapkan untuk Ella sambil menunggu wanita tua itu pulang! Sementara itu, si kepala pelayan yang berada di belakangnya merasa wajahnya kaku.
'Kalau memang Tuan sudah berkata seperti itu … Apa yang bisa ia lakukan?'
webnovel.com で好きな作者や翻訳者を応援してください