Siang ini Aldera menuju ke suatu tempat dimana ia akan bertemu dengan seseorang yang mengajaknya.
Siapa lagi jika bukan gadis yang bernama Lisa, seorang maid muda yang bekerja di Rumah besar milik keluarganya.
Mengetahui itu ia langsung bergegas, dan dirinya saat ini sedang dalam perjalanan dengan ponsel yang sedari tadi berada di dalam genggamannya.
Ketika sedang berada di dalam taxi, Aldera mendapat sebuah notifikasi masuk yang berarti ada sebuah pesan dari seseorang.
Laki-laki itu langsung mengeceknya dan terdapat sebuah nomor yang sama yang baru saja menghubunginya.
Dia adalah Lisa, dan dengan cepat ia langsung menghubunginya sembari menatap sekeliling jalan.
"Halo," ujar Aldera kepada seseorang diseberang sana.
"Halo, Aldera lo dimana?" tanya Lisa, gadis itu.
"Gue lagi dijalan nih, lo udah sampe?"
"Belum, bentar lagi gue sampe. Lo jangan kemana-mana ya, tunggu gue!"
webnovel.com で好きな作者や翻訳者を応援してください