Keesokannya Astro mengajakku ke rumah Ayah. Oma langsung memasakkan semua makanan kesukaanku dan memperlakukanku seolah aku masih berusia sebelas tahun. Astro bahkan terlihat terganggu di beberapa kesempatan walau dia menyembunyikan ekspresi dengan sangat baik hingga Oma tidak merasa tersinggung.
Kami berbincang tentang segala hal sepanjang hari. Termasuk membicarakan keadaan Nenek Agnes dengan suami barunya. Tentu saja dengan Astro yang terus menempel padaku seolah merasa cemburu pada Oma yang tak melepasku dari sisinya.
Sebetulnya Oma berniat memberi tahu keluarga Zen tentang kepulangan kami, tapi aku melarangnya. Keluarga Zen meminta Oma memberi tahu jika aku pulang karena ingin berkunjung dan Oma hampir saja menelepon mereka. Namun aku memohon agar Oma tak perlu memberi tahu mereka dengan alasan masih merasa lelah.
"Faza ga mau program hamil sekarang? Oma udah tambah tua." ujar Oma setelah kami makan malam bersama.
webnovel.com で好きな作者や翻訳者を応援してください